Dompu, Satondapost.com - Wujud kepedulian terhadap kesehatan Warga Kabupaten Dompu, BIN NTB Wilayah Dompu menggelar kegiatan Vaksin Booster di Masjid Baitul Rahman Dompu sehabis Sholat Taraweh dan dihadiri oleh Muspida Kabupaten Dompu.
Kegiatan ini dipimpin oleh Kepala BIN NTB Wilayah H. Raden Muhammad Agus Surianto berkerjasama dengan Tim Nakes Dinas Kesehatan Kabupaten Dompu dan dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Dompu Gatot Gunawan PP, SKM., M. MKes. Inspektur Inspektorat Dompu, Khaeruddin, SH. Kadis PUPR Ansari, ST.. MT, Kadis BAPENDA Dompu, Ir, Armansyah, M.Si, Kadis DP3A Dra. Hj. Daryati Kustilwati., Kabag Hukum Momon, SH., Lurah Potu, Agus Salim, S. Sos dan ratusan warga. (16/4/2022). Pukul 22.02 Wita.
Pantauan Media Satondapost.com "Tidak terduga, ternyata kegiatan Vaksin ini mendapat sambutan yang baik dari warga yang selesai melaksanakan Sholat Taraweh di Masjid Agung Baitul Rahman Dompu."
Ketua Masjid Baitul Rahman Drs. H. Nasuhi, M. Si menyampaikan bahwa kegiatan Vaksin ini digelar oleh Badan Intelejen Nasional (BIN) NTB Wilayah Dompu guna meningkatkan imun ketahanan tubuh supaya terhindar dari terpaparnya Covid-19.
Kegiatan ini pun saya tidak menduga,
Ini adalah wujud kepedulian BIN dalam wujudkan Indonesia Sehat, Indonesia Hebat, jelasnya. (Bondan)