• Jelajahi

    Copyright © Satonda post
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Bupati Dompu Mengundang Calon Kades Se Kabupaten Dompu

    Satonda
    Sabtu, 17 April 2021, April 17, 2021 WIB Last Updated 2021-04-17T07:02:32Z
    Foto Bupati Dompu Kader Jaelani 

    Dompu, Satondapost.com - Bupati Dompu, Kader Jaelani telah mengundang seluruh calon kepala desa yang akan maju untuk bertarung pada Pilkades serentak di Kabupaten Dompu per 17 Juni 2021 mendatang.

    Dalam surat Bupati Dompu nomor 005/135/DPMPD/2021 tertanggal 16 April 2021, dimana Bupati Dompu telah memanggil seluruh calon kepala desa (CAKADES) per wilayah (Kecamatan) dengan jadwal yang berbeda. Pada hari Senin 19/04 pukul 08.30 wita bertempat di Ruang Rapat Bupati Dompu memanggil calon Kepala Desa Sawe dan Desa Hu'u.

    Sementara pada hari Selasa (20/04) Bupati Dompu memanggil calon kades Ranggo, Lune dan Woko. Hari Rabu (21/04) akan memanggil calon kepala desa Mbawi, desa mumbu dan desa madaparama. Kamis (22/04) jatah Desa Anamina, Doromelo, Nusa Jaya dan Kadindi. Sedangkan pada hari Jumat (23/04) jadwal calon kepala desa Ta'a, Sori Barat, Konte dan Songgajah.

    Pemanggilan seluruh calon kepala desa tersebut dilakukan Bupati Dompu, dalam rangka untuk memberikan pembinaan pada para kandidat terkait masalah pelaksanaan pemilihan kepala desa (PILKADES) serentak yang aman, nyaman dan sportif tanpa menciptakan suasana yang instabilitas sehingga menghasilkan Pilkades yang indah sesuai yang diharapkan.

    "Saya telah bersurat pada seluruh calon kepala desa yang akan melakukan Pilkades serentak di Dompu untuk hadir di ruang rapat Bupati Dompu sesuai jadwal yang telah ditentukan," kata Bupati Dompu.

    Dijelaskan Bupati Dompu, pemanggilan seluruh calon kepala desa ini dilakukan untuk memberikan pembinaan dalam rangka menciptakan Pilkades serentak tahun 2021 yang berkualitas dan bermartabat. Selain itu Bupati Dompu juga rencananya akan membuat MoU dengan seluruh calon kepala desa untuk menciptakan Pilkades yang aman.

    "Saya harapkan, kepada seluruh calon kepala desa agar lebih mengutamakan kepentingan dan kesejahteraan rakyat dan tidak pernah memikirkan kepentingan pribadi atau golongan." harapnya Bupati Dompu. (BF84)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini