• Jelajahi

    Copyright © Satonda post
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Iskandar Hampir Laksanakan Reses Hampir Seluruh Desa dan Kelurahan Di Wilayah Dapil 1

    Satonda
    Sabtu, 14 November 2020, November 14, 2020 WIB Last Updated 2020-11-14T15:49:02Z
    foto Iskadar, S. Pd saat melaksanakan Reses 

    DOMPU, Stondapost.com - Serangan wabah Covid-19 membuat hampir semua sektor kehidupan terganggu. Dana-dana negara yang sudah terpatok pada program tertentu pun banyak yang terpangkas. Diantaranya, dana untuk pokok pikiran (Pokir) yang menjadi jatah para anggota DPRD.

    Hal itu juga terjadi di Kabupaten Dompu. Praktis membuat para anggota dewan tidak banyak berkutik dengan minimnya dana Pokir tersebut. Tiap anggota dewan, rata-rata hanya mendapatkan dana Pokir Rp. 750 juta.

    Namun, Iskandar, S.Pd, wakil rakyat utusan PKS Dapil 1 (Kecamatan Hu'u, Pajo dan Dompu) punya kiat sendiri dalam menyiasati keterbatasan "dana aspirasi" itu.

    Setiap turun menemui konstituennya, termasuk dalam agenda reses (serap aspirasi rakyat di Dapil), Iskandar merogoh isi kantong pribadinya.

    "Itu salah satu cara saya memenuhi harapan dan aspirasi rakyat kami," kata pria yang akrab disapa Iskandar PAS, usai kegiatan reses di Sawete Timur, Kelurahan Bali, Dompu, beberapa hari lalu.

    Diketahui, ketika reses di Desa Lune, secara pribadi, Iskandar menyumbang 100 sak semen untuk membantu pembangunan Masjid Nurul Wahidah.

    Kemudian di Desa Mbawi akan disumbang terali pagar Masjid Asy-Syukur, semen 45 sak untuk masjid di Desa Woko dan perlengkapan Masjid Uswatun Hasanah Lingkungan Jado,  Kelurahan Doro Tangga.

    Pada masa reses tahap tiga tahun 2020 (28 Oktober - 2 November) ini, Iskandar PAS turun di enam lokasi.

    Dari enam titik itu, tiga lokasi di Kecamatan Pajo; Desa Lune, Woko dan Jambu. Sedangkan tiga titik lainnya di Kecamatan Dompu; Desa Mbawi, Kelurahan Bali dan Doro Tangga.

    Secara umum, Iskandar menerima sejumlah aspirasi (usulan) mmasyarakanya. Antara lain, bantuan untuk Kelompok Usaha Bersama (KUBE), pembangunan jalan ekonomis.

    Selain itu, ada usulan tentang lampu jalan, bantuan pembangunan untuk masjid, sarana air bersih dan lainnya. 

    "Insya Allah, apapun yang menjadi aspirasi masyarakat, akan kita akomodir dan menjadi skala perioritas kami sebagai anggota dewan dalam empat tahun ke depan," papar Iskandar. (BF84)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini